18 Lembaga Negara Akan Dibubarkan Jokowi

Kronikkaltim.com – 18 lembaga Negara akan dibubarkan Presiden Joko Widodo atau Jokowi, sebagai bentuk perampingan organisasi, yang secara otomatis akan ikut merampingkan pengeluran keuangan negara.

“Dalam waktu dekat ini ada 18 (lembaga akan dibubarkan),” kata Jokowi saat menemui wartawan di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Senin, 13/07/2020.

Jokowi berharap, dengan hilangngya 18 lembaga Negara yang daftaranya telah dikantonginya, selain meminimalisir pengeluaran Negara, juga dapat mempermudah manajemen birokrasi dengan kordinasi langsung.

“Kalau pun bisa kembalikan ke menteri, kementerian, ke dirjen, direktorat, direktur, kenapa kita harus pake badan-badan itu lagi, ke komisi-komisi itu lagi,” ujar Jokowi.

Jokowi mengatakan negara dengan sistem organisasi yang ramping, lebih mampu bergerak cepat dalam persaingan zaman. Kecepatan menjadi faktor utama dalam persaingan saat ini.

“Saya ingin kapal itu sesimple mungkin sehingga bergeraknya menjadi cepat. Organisasi ke depan kira-kira seperti itu,” kata Jokowi.