Agiel Suwarno Usul Anggaran Perjalnan Dinas DPRD Kaltim Dialihkan untuk Covid-19
KRONIKKALTIM.COM – Fraksi PDI Perjuagan DPRD Kaltim mengusulkan agar mengalihkan anggaran perjalanan dinas untuk membantu dan memantau masyarakat yang saat ini sedang berjuang melawan covid-19.
Anggota Fraksi PDI Perjuangan Agiel Suwarno mengatakan, para wakil rakyat di Karang Paci –sebutan DPRD Kaltim bisa melakukan penggeseran anggaran yang tidak terpakai. Yakni, mengingat saat ini tidak ada perjalanan dinas karena penerapan social distancing yang menjadikan wilayah terkarantina.
“Saya menginginkan supaya anggaran kami dari DPRD Kaltim bisa disumbangkan untuk masyarakat terdampak covid-19 di Kaltim. Itu bisa diambil dari alokasi anggaran perjalanan dinas kami,” ucap lelaki yang juga ketua PDI Perjuangan Kutim itu.
Diterangkannya, besarnya anggaran perjalanan dinas dari 55 wakil rakyat di Karang Paci, adalah sebesar Rp 1 miliar per pekan. Sementara saat ini, DPRD Kaltim belum melakukan perjalanan dinas selama 2 pekan.
“Maka anggaran tersebut seharusnya bisa kita gunakan untuk masyarakat yang terdampak covid-19. Yakni mereka yang diisolasi atau karantina di rumah karena penghasilannya terhenti akibat aktivitasnya tak berjalan, yaitu mereka yang jadi tak mampu. Ini pasti bermanfaat bagi mereka,” tegas Agiel.
Juga, termasuk mereka yang berstatus orang dalam pantauan (ODP) dan pasien dalam pantauan (PDP) yang aktivitasnya terhenti, lantas kehidupannya semakin sulit karena penghasilannya terhambat. (ash).