Sumardi Minta Proyek Drainase di Jalan Cipto Mangunkusumo Bontang Dipercepat

Kronikkaltim.com – Anggota DPRD Bontang, Sumardi, mendesak pemerintah agar segera mempercepat pengerjaan proyek drainase di Jalan Cipto Mangunkusumo. Ia meminta Dinas PUPR dan pihak terkait mendesak kontraktor untuk menyelesaikan proyek tersebut dengan cepat, karena telah mengganggu aktivitas masyarakat.

“Pemerintah harus tanggap, proyek ini jangan dibiarkan berlarut-larut karena masyarakat sudah terbebani,” tegas Sumardi belum lama ini.

Sumardi menilai, rute alternatif yang harus dilintasi warga akibat berlangsungnya proyek gorong-gorong justru dapat menimbulkan potensi masalah baru. Terutama yang berkaitan dengan keselamatan dan keamanan masyarakat di sekitar jalan tersebut.

“Jangan sampai pengalihan jalan ini justru memunculkan masalah baru, mengganggu ketertiban dan keamanan di sekitar Jalan M Efendi. Pemerintah perlu segera bertindak dan memastikan solusi yang efektif,” tambah legislator dari Partai Demokrat ini.

Selain itu, Sumardi juga mengusulkan agar petugas lalu lintas diturunkan untuk mengurai kemacetan selama proyek berlangsung. Ia khawatir rute alternatif justru dapat menimbulkan masalah baru terkait keselamatan di Jalan M. Efendi.

“Penting bagi pemerintah untuk fokus dan menyelesaikan proyek ini secepat mungkin agar tidak merugikan masyarakat lebih jauh,” tutupnya.(*).