Wagub Kaltim Hadiri Pelepasan Peserta Didik Angkatan 39 Smada
Kronikkaltim.com – Wakil Gubernur Kaltim H Hadi Mulyadi tidak henti-hentinya memotivasi generasi muda Kalimantan Timur untuk jangan pernah berhenti belajar dan menuntut ilmu pengetahuan. Demikian halnya pada Pelepasan Peserta Didik Angkatan 39 SMA Negeri 2 Samarinda (Smada) tahun 2022, di Aula lantai 3 SMAN 2 Samarinda, Kamis (31/3/2022).
Wagub Hadi Mulyadi yang merupakan alumni Smada angkatan kelima tahun 1987 menyemangati sekitar 354 orang lulusan Smada angkatan 39 tahun 2022 untuk bisa menjadi generasi penerus yang selalu bekerja tulus dan ikhlas, bekerja keras, bekerjasama, bekerja dengan cinta disertai doa.
“Untuk seluruh lulusan Smada angkatan 39 jadilah orang yang bangga melayani bangsa. Bangga menjadi lulusan Smada. Karena tidak ada artinya jika tidak bisa berkontribusi membangun Kaltim dan membangun Indonesia. Makanya kita harus bekerja keras, dan jangan lupa untuk selalu berbakti kepada orang tua dan guru,” ucap Hadi Mulyadi.
Hadi Mulyadi menyebut dirinya sangat bangga menjadi alumni Smada, yang dalam perjalanan karirnya bisa memberikan kontribusi terhadap pembangunan Kaltim dan Indonesia. Sama halnya dengan alumni lainnya, seperti Bupati Kutai Timur Ardiansyah Sulaiman dari angkatan pertama Smada, mantan Sekda Kota Samarinda Sugeng Chairuddin.
“Saya terima 354 orang lulusan Smada angkatan 39 ini menjadi bagian dari keluarga besar Ikatan Alumni Smada. Mari kita bersama-sama ambil bagian dalam membangun Kaltim dan membangun Indonesia,” ajak Hadi Mulyadi yang juga Ketua Umum IKA Smada saat menerima penyerahan simbolis 354 siswa/siswi lulusan Smada angkatan 39 dari Kepala SMAN 2 Samarinda H Agus Gazali.
Tampak hadir Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kaltim Anwar Sanusi dan Anggota DPRD Kaltim Agus Suwandi. (Adv).