PABPDSI Kutim Dilantik, Bupati Harap Menyatu dengan BPD untuk Kemajuan Desa

Kronikkaltim.com – Sebanyak 40 pengurus Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Kutai Timur (Kutim), masa bakti 2021-2027 dilantik oleh Ketua Umum PABDSI Pusat Ferry Radiansyah, Rabu (22/12/2021). Pelantikan yang turut dihadiri Bupati Kutim H Ardiansyah Sulaiman ini berlangsung di Ruang Akasia, Gedung Serba Guna, Komplek Pusat Perkantoran Pemkab Kutim di Bukit Pelangi.

Di acara, Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman mengatakan, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) mempunyai peran yang sangat strategis. Dalam upaya membangun serta pengembangkan desa. Sebagai mitra Kepala Desa dalam menggali, menampung serta mengelola aspirasi.

Untuk kemudian membahas dan menyesepakati rancangan tersebut menjadi program pembangunan.

“Saya sangat mendukung BPD menyatu dalam Asosiasi (PABDSI) yang tujuan utamanya adalah untuk kemajuan desa masing-masing,” ucapnya dihadapan Ketua DRPD Kutim Joni, Wakil Bupati Kasmidi Bulang serta undangan lainya.

Selanjutnya terkait anggaran pembangunan yang menjadi kewajiban pemerintah, Ardiansyah menjelaskan, Pemkab Kutim mencoba memfasilitasi melalui salah satu program unggulan. Yakni dana Rp 50 juta per RT diharapkan bisa langsung dirasakan masyarakat. Terutama masyarakat yang masuk dalam kelompok terkecil dalam pemerintahan tersebut. Sehingga pemerintah desa juga terbantu dalam upaya menyejahterakan masyarakat. Program ini juga menjadi solusi memproporsionalkan anggaran, sehingga pembangunan bisa dilakukan secara merata di semua wilayah Kutim.

Sebelumnya, Ketua Umum PABDSI Pusat Ferry Radiansyah menjelaskan, BPD yang dibentuk sebagai amanat undang-undang berfungsi menampung dan menyalurkan aspirasi masyarakat desa. Melakukan pengawasan kinerja, serta membahas dan menyepakati Rancangan Peraturan Desa bersama Kepala Desa.

“Organisasi yang berdiri pada 20 November 2020 ini, bertujuan untuk menghimpun seluruh anggota BPD yang disahkan oleh Bupati dan Walikota seluruh Indonesia,” jelas Ferry pada acara pelantikan yang ditutup dengan pemberian cinderamata oleh pengurus PABDSI pusat kepada Bupati, Wakil Bupati serta Ketua DPRD Kutim tersebut.(*)