Ketua Komisi B DPRD Kutim Ucapkan Selamat Idul Fitri 1442 Hijriah

Kronikkaltim.com – Setelah sebulan penuh menjalankan ibadah puasa Ramadhan, umat Islam merayakan Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah, Kamis, 13 Mei 2021.

Meski masih dalam suasana pendemi Covid-19, diharapkan situasi itu tidak akan mengurangi makna dari perayaan Hari Raya Idul Fitri, saling maaf dan memaafkan.

Ketua Komisi B DPRD Kutai Timur (Kutim), Faizal Rachman melaui akun facebook resminya menekankan pentingnya saling maaf dan memaafkan di hari yang fitri tersebut.

“Taqobballahuminna wa minkum taqobbal ya Kariim, Selamat Hari Raya iIdulfitri, Minal Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir batin. Faizal Rachaman & Keluarga,” tulis Faizal.

Selain itu, dalam ungahan pesan gambar bersama sang istri, legislator PDI Perjuangan tersebut menyatakan bahwa orang yang paling mulia adalah orang yang mau memaafkan keselahan orang lain.

“Bersihkan diri dan sucikan hati di hari yang Fitri ini,” jelasnya. (adv).