Seorang Nelayan Kutim Dikabarkan Hilang di Perairan Teluk Prancis-Teluk Lombok

Krinikkaltim.com – Seorang nelayan di Kutai Timur (Kutim) dikabarkan hilang saat tengah melaut di perairan antara Teluk Prancis dan Telok Lombok, Senin (10/5/2021).

Dia adalah Baso (37). Dari identitasnya, korban merupakan warga Singe Gewe, Kecamatan Sangatta Selatan, Kutim.

“Tadi mendapat laporan bahwa ada orang hilang, nah pelapornya ini orang yang disewa kapalnya orang hilang tersebut, dan di tempat itu perlengkapannya lengkap,” ucap Isma, anggota Tagana yang turut dalam pencarian, Senin (10/4) pukul 02.30 Wita.

Saat ini, pihaknya bersama Basarnas dan relawan dan masyarakat setempat masih melakukan pencarian, namun belum membuahkan hasil.

“Masih dalam proses pencarian, belum ditemukan,” ucap Isma.

Sementara dari laporan lain yang diterima redaksi kronikkaltim, korban hilang saat melaut untuk melihat keramba pada Minggu (9/5/2021) sekira pukul 18.00 Wita. Dia hilang di sekitar perairan antara Teluk Perancis dan Teluk Lombok.

Adapun tim yang terlibat dalam pecarian diantaranya, Basarnas, Tagana, Laskar Kebangkitan Kutai (LKK) Kutim, BPBD, Lanal Sangatta, Damkar, Polirut, Kodim Sangatta dan masayarkat setempat. Tampak pula dilokasi pencarian, Anggota DPRD Kaltim Muhammad Nasiruddin, SH dan Ketua AJKT Sukriadi (Red).