Dispora Kaltim Punya Rencana Strategis Naikkan Peringkat IPP

Foto : Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang Pemberdayaan Pemuda, Hasbar Mara.

Samarinda, kronikkaltim.com – Kaltim bertekad untuk kembali mengukir prestasi di tingkat nasional dengan meningkatkan peringkat Indeks Pembangunan Pemuda (IPP). Setelah mengalami penurunan dari posisi ketiga pada tahun 2023 menjadi kelima pada tahun 2024, Pemprov Kaltim optimistis dapat memperbaiki posisi tersebut dengan berbagai langkah strategis.

Koordinasi dan kerja sama antara berbagai pihak adalah penting untuk meningkatkan peringkat Indeks Pembangunan Pemuda (IPP). Hal tersebut ditegaskan Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim, Sri Wahyuni yang diwakili Kabag NPD Biro Kesejahteraan, Lora Sari.

Lora menyebutkan, dengan kerja keras tim koordinasi dan kelompok kerja, diharapkan Kalimantan Timur dapat kembali bersaing di posisi atas dalam IPP dan menciptakan generasi muda yang tangguh dan kompeten.

Penurunan peringkat IPP menjadi evaluasi bagi pemprov. Lora berharap setiap upaya yang dilakukan dapat mengarah pada pembentukan pemuda yang siap menghadapi tantangan di masa depan. Hal ini menjadi fokus dalam Rapat Koordinasi Strategis Lintas Sektor Penyelenggaraan Pelayanan Kepemudaan Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2024 yang digelar oleh Dispora Kaltim.

Analis Kebijakan Ahli Muda Bidang Pemberdayaan Pemuda, Hasbar Mara, menambahkan bahwa untuk mencapainya, setiap program yang dijalankan harus tepat sasaran dan terintegrasi dengan baik antara pemerintah dan masyarakat.

“Kami bekerja keras untuk memastikan semua kebijakan berjalan efektif, efisien, dan dapat dirasakan langsung oleh pemuda,” ungkap Hasbar, pada Sabtu (23/11/2024).

Hasbar menyatakan dengan langkah yang direncanakan, Dispora Kaltim yakin bisa meningkatkan kualitas hidup pemuda dan menciptakan dampak positif yang akan tercermin dalam peningkatan IPP pada tahun-tahun mendatang.(*)