HUT ke-25 Kota Bontang: Sekda Kaltim Apresiasi Kemajuan Kota, Harap Pilkada Serentak Berjalan Lancar

Kronikkaltim.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Timur, Sri Wahyuni, bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-25 Kota Bontang yang digelar di Stadion Taman Prestasi, Bontang, Sabtu, 12 Oktober 2024. Upacara berlangsung khidmat, diawali dengan pembacaan sejarah berdirinya Kota Bontang, pengibaran bendera Merah Putih, dan pembacaan teks Pancasila serta Pembukaan UUD 1945.

Dalam sambutannya, Sri Wahyuni menyampaikan bahwa Kota Bontang telah menempuh perjalanan panjang selama seperempat abad. “Dua puluh lima tahun bukan waktu yang singkat. Kota Bontang yang dulunya sebuah perkampungan kecil di pesisir Selat Makassar, kini berkembang menjadi kota maju,” kata Sri Wahyuni, mewakili Penjabat Gubernur Kalimantan Timur.

Upacara ini juga dirangkai dengan penyerahan penghargaan “Lomba Gagas 2024” kepada sepuluh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terbaik di lingkungan Pemerintah Kota Bontang. Penghargaan tersebut sebagai bentuk apresiasi atas inovasi dan kontribusi OPD dalam memajukan berbagai sektor di Bontang.

Sri Wahyuni menjelaskan bahwa kemajuan Bontang tak lepas dari berbagai program strategis yang telah diterapkan pemerintah kota. “Kemajuan yang dicapai tentu tidak lepas dari berbagai langkah strategis Pemerintah Kota Bontang dalam mengoptimalkan berbagai potensi yang dimilikinya,” ujarnya.

Ia menambahkan, selain menciptakan iklim sosial yang kondusif, Pemerintah Kota Bontang juga berhasil melibatkan masyarakat dalam pembangunan kota. “Peran aktif masyarakat sangat penting dalam mendayung bersama untuk mencapai tujuan Bontang Hebat dan Beradab. Kita ingin masyarakat terus mengambil bagian dalam pembangunan kota ini,” kata Sri Wahyuni.

Dalam kesempatan itu, Sri Wahyuni juga memaparkan berbagai pencapaian Bontang di bidang sosial dan ekonomi. Ia menyebut Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang terus meningkat dan penurunan angka kemiskinan sebagai indikator positif keberhasilan pembangunan. Di sektor ketenagakerjaan, tingkat pengangguran terbuka juga menunjukkan tren positif, menurun dari 17,02 persen menjadi 7,74 persen pada 2023. Selain itu, pertumbuhan ekonomi Bontang tanpa sektor migas menunjukkan peningkatan dari minus 2,94 persen menjadi 4,16 persen pada 2023.

“Hari ini merupakan momen bersejarah yang patut kita syukuri. Usia 25 tahun tidak hanya mencerminkan kematangan, tetapi juga menunjukkan pencapaian pembangunan yang signifikan,” tambahnya.

Dengan tagline “Mendayung Bersama untuk Bontang Hebat dan Beradab,” Sri Wahyuni berharap momen HUT ke-25 ini menjadi pemicu semangat baru dalam membangun Bontang ke arah yang lebih baik.

Di akhir sambutannya, Sri Wahyuni mengingatkan seluruh elemen masyarakat untuk mempersiapkan diri menjelang Pilkada Serentak 2024 yang akan digelar pada 27 November mendatang. Pemilihan serentak tersebut akan memilih gubernur serta bupati dan wali kota di berbagai daerah, termasuk Kota Bontang.

“Pilkada ini menjadi tonggak penting bagi demokrasi kita, dan kita semua memiliki tanggung jawab untuk memastikan proses ini berjalan lancar dan aman. Kita ingin pemilu yang damai dan teratur,” pesannya.

Peringatan HUT ke-25 Kota Bontang ini menjadi refleksi perjalanan panjang pembangunan yang telah dicapai. Di usia seperempat abad, Kota Bontang diharapkan mampu mempertahankan kemajuan dan terus berinovasi dalam berbagai bidang, guna mewujudkan Bontang sebagai kota yang hebat dan beradab, serta mampu bersaing di kancah nasional.(*).