Kobexindo Dibalik Suksesnya Aksi Penghijauan Alam Mahasiswa KKN STIE Nusantara
Kronikkaltim.com – Sekali lagi, PT Kobexindo menjadi kunci suksesnya kegiatan aksi penghijauan alam yang dilakukan mahasiswa KKN STIE Nusantara Sangatta sebagai program inti mahasiswa Posko 15 di Desa Sekerat, Kecamatan Bengalon, Kabupaten Kutai Timur (Kutim). Puncak aksi penghijauan berupa penanaman pohon itu berlangsung pada, Kamis (1/9/2022) kemarin.
Program penghijauan ini disebutkan bahwa sudah dicanangkan dua tahun terakhir, namun kala itu terkendala pandemi Covid-19, sehingga pihak PT Kobexindo harus menundanya. Kini program tersebut digagas kembali dalam bentuk sinkronisasi, antara pemdes Sekerat, PT Kobexindo dan mahasiswa KKN dari Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE ) Nusantara Sangatta.
Menariknya, secara kebetulan mahasiswa KKN STIE Nusantara Sangatta yang hadir melakukan pengabdian masyarakat di Desa Sekerat juga memiliki konsep yang sama, ibarat gayung bersambut, aksi penghijauan ini pun terlaksana dan terealisasi dengan baik.
Kobexindo sendiri mengambil peran penting terkait pengadaan bibit yang sudah siap tanam dengan usia rata-rata 1,5 – 2 tahun. Sebanyak 30 pohon yang khusus untuk di tanam di halaman kantor Desa Sekerat. Jenis bibit buah pun, antara lain kelengkeng, mangga, alpokat, jambu air dan rambutan.
Tidak hanya itu, Kobexindo juga melengkapinya dengan menyediakan pupuk kompos sebanyak 25 karung dengan bobot 375 kg untuk di campurkan ke tanah galian lubang yang telah disediakan beberapa hari sebelumnya.
Widi Subekti, selaku manajer Comunity Development PT. Kobexindo saat dihubungi melalui telepon selulernya menjelaskan bahwa pihaknya dari perusahaan telah melakukan berbagai kewajiban CSR di tahun 2022. Di antaranya pelaksanaan pencegahan Stunting, lomba bayi sehat, dan aksi penghijauan yang kesemua itu masih dalam rangkaian peringatan HUT ke 77 RI.
“Kita memang sudah melakukan berbagai kegiatan sejak awal tahun di bidang pendidikan berupa paket hidroponik lengkap untuk SMP Negeri 3 Bengalon, dan bantuan budidaya ikan air tawar di beberapa titik di desa Sekerat kecamatan Bengalon dan program-program lainnya di kecamatan kaliorang dan ini akan terus berlanjut hingga akhir tahun,” ungkapnya.
Kegiatan penghijauan di Desa Sekerat kali ini terasa istimewa karena dihadiri oleh Bupati Kutim Drs. H. Ardiansya Sulaiman M.si, Wakil ketua II DPRD Kabupaten Kutim H. Arpan SE, Msi, Armin dari dinas lingkungan Hidup, Camat Bengalon Suharman, Kapolsek Bengalon Iptu Dedik, Danposlanal Bengalon Letnan Dedi Nugraha, dan Koramil Bengalon diwakili oleh Winaryo yang merupakan Babinkantibmas Desa Sekerat.
Hadir pula beberapa perwakilan dari manajemen perusahaan yang turut mensukseskan kegiatan ini, diantaranya PT. Best Corporation, PT. Kaltim Prima Coal, PT. Perkasa Inakakerta PT. BCIP, PT. Dire Pratama, PT. KJS, PT. Karsa Utama Bengalon, PT. KWN PT. TMR, dan perwakilan perusahan-perusahan lainnya yang beroperasi di Desa Sekerat
Dari pihak kampus STIE Nusantara sendiri, turut hadir Ismail SPd, MPd yang merupakan dosen sekaligus ketua panitia pelaksana KKN STIE Nusantara, serta turut didampingi oleh dua dosen pembimbing yakni Simunawir Sitoro S.sos, Msi, dan Anwar Arifin Spdi Mpd.
Kordes KKN STIE Nusantara Desa Sekerat, Arman Amar pada kesempatan yang sama turut menyampaikan penghargaan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada semua pihak yang telah membantu. “Semoga kerja sama seperti ini dapat memberikan manfaat bagi kami peserta kkn dan juga ada dampak positif yang ditinggalkan bagi masyarakat desa Sekerat selama 45 hari mengabdi di sini,” pungkasnya. (*).
Ar/Im