Senator Aji Mawar Gandeng Pasak Mulawarman Kutim Salurkan Bantuan Sound System

Senator Aji Mawar Gandeng Pasak Mulawarman Kutim Salurkan Bantuan Sound System

Kronikkaltim.com – Anggota DPD RI, Aji Mirni Mawarni, ST, MM memberikan bantuan sound system atau alat pengeras suara kepada sejumlah kelompok pengajian dan organisasi kemasyarakatan yang ada di Kabupaten Kutai Timur (Kutim).

Bantuan tersebut antara lain disalurkan oleh Ketua Pasak Mulawarman Kutim, Adi Azis Hs selaku perwakilan Aji Mirni Mawarni kepada Kerukunan Keluarga Wajo (KKW) Patriotisme Kutim, Minggu (26/6/2022).

“Ini amanah beliau Ibu Mawar (Aji Mirini Mawarni) kepada masyarakat Kutai Timur, Alhamdulillah hari kita salurkan,” terang Adi Azis Hs.

Dikatakannya, bantuan sound system serupa juga akan disalurkan kepada kelompok pengajian.

“Habis ini bantuan beliau juga akan kita berikan kepada ibu-ibu pengajian,” lanjut Adi Azis Hs.

Sementara itu, Ketua KKW Patriotisme Kutim, H Sukiman mengucapkan berterima kasih dengan adanya bantuan satu set sound system dari senator Aji Mawar. Menurutnya, bantuan tersebut memang sangat dibutuhkan.

“Kebetulan kegiatan sosial masyarakat KKW Kutai Timur memang sangat membutuhkan pengeras suara,” tuturnya.

H Sukiman merinci sejumlah kegiatan KKW Kutim yang membutuhkan sound system. Di antaranya kajian Islam, pengajian, arisan, dan sejumlah kegiatan rutin kerukunan lainnya.

“Saya secara pribadi dan mewakili segenap pengurus dan keluarga besar Kerukunan Keluarga Wajo Kabupaten Kutai Timur menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ibu Aji Mirni Mawarni atas bantuan yang diberikan,” tutupnya. (*).

Ad