Hari Lingkungan Hidup Se-Dunia, PT PIK Bareng Pemdes Sekerat Gelar Bersih-bersih Pantai

Kronikkaltim.com – Rangkaian peringatan hari Lingkungan Hidup Se-Dunia yang digelar PT Perkasa Inakakerta (PIK) dengan tema “Gerakan Pantai Bersih dan Hijau,” berupa bersih-bersih lingkungan dan edukasi pengolahan sampah.

Kegiatan tersebut digelar bersama Pemerintah Desa (PemDes) Sekerat di kawasan Pantai Sekerat, Minggu (26/6/2022).

Kepala Teknik Tambang PT PIK Johanes Sigit mengatakan sebagai bagian dari masyarakat Desa Sekerat ikut membantu dan mengedukasi masyarakat untuk peduli lingkungan.

“Keprihatinan dunia terhadap peduli lingkungan ini sangat tinggi keprihatinannya, makanya kita mulai sekarang bersama-sama masyarakat untuk ikut peduli dalam mengelola lingkungan,” ucap Johanes usai kegiatan bersih-bersih pantai.

Johanes juga menjelaskan dalam kegiatan tersebut pihak PT PIK telah menyiapkan tempat pemilahan sampah organik dan non organik di sepanjang bibir Pantai Sekerat.

“Hari ini kita memberikan edukasi ke masyarakat terkait sampah plastik yang harus dipisahkan. kita juga akan lebih continue untuk melakukan kegiatan ini di luar dari hari lingkungan sesuai kemampuan perusahaan,” ujarnya.

Ia mengaku akan terus bersinergi dengan PemDes Sekerat dalam memajukan wisata Pantai Sekerat.

“Pantai Sekerat ini kan adalah pantai yang sangat luar biasa sebagai aset desa bisa untuk penambahan pendapatan daerah, jadi tetap kita harus rawat, kita jaga untuk destinasi wisata domestik,” jelasnya.

Lebih lanjut, dirinya tidak lupa mengajak semua kontraktor yang tergabung dalam PT PIK untuk ikut berpartisipasi dalam kegiatan Hari Lingkungan Hidup Se-Dunia tersebut.

“Semuanya terlibat, memang saya mengajak semua kontraktor mulai dari KWN, Dahana, Sucofindo dan semuanya untuk bersama-sama melakukan pembersihan pantai,” pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Desa Sekerat Sunan Dhika mengatakan secara prinsip sangat mendukung kegiatan ini dan berterima kasih kepada Manajemen PT PIK dengan adanya kegiatan bersih-bersih pantai.

“Dengan adanya kegiatan seperti ini kembali memicu pemerintahan dan warga kami sehingga kebersihan itu sangat diperlukan sekali untuk desa, terutama Desa Sekerat, Desa Pariwisata,” ucap Sunan Dhika.

Unan sapaan akrab beliau menuturkan kegiatan ini akan menjadi rutinitas setiap bulannya sehingga proses percepatan pembangunan di Desa Sekerat Khususnya pantai cepat selesai.

“Ini ada bantuan dari PT PIK tahap pertama 10 unit tong sampah organik,non organik dan mudah-mudahan ini bisa bermanfaat untuk Desa Sekerat,” terangnya.
Unan juga berharap hal ini juga menjadi motivasi perusahaan yang sehingga berkolaborasi antara Pemerintah dapat terjalin dengan baik.

“Ini adalah ajang silahturahmi yang baik menurut saya selalu Kepala desa, agar semuanya ikut terlibat dalam hal pembangunan, kebersihan, pendidikan dan juga kesehatan,” jelas Unan.

Dirinya menambahkan kegiatan bersih-bersih pantai ini adalah salah satu bentuk untuk menghadapai Festival Sekerat Nusantara pada 17 Juli mendatang dalam menyambut Sail Sangkulirang.

“Mudah-mudahan diawali dengan niat yang baik sehingga proses nilai jual Pantai Desa Sekerat ini bisa membuming di Nusantara, sesuai dengan nama kegiatannya Festival Sekerat Nusantara,” tutupnya.

Reporter : Heristal