Polres Kutim Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Mahakam 2022

Polres Kutim Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Mahakam 2022

Kronikkaltim.com – Kepolisian Resort Kabupaten Kutai Timur (Polres Kutim) akan menggelar Pasukan Operasi Patuh Mahakam 2022 dengan tema Tertib Berlalulintas Menyelamatkan Anak Bangsa.

Kapolres Kutai Timur, AKBP Welly Djatmoko memimpin langsung apel cipta kondisi tersebut di lapangan Mako Polres Kutim, Sangatta, Kabupaten Kutai Timur pada Senin (13/6/2022) pagi.

Saat memimpin apel, AKBP Welly Djatmoko mengatakan operasi yang dilaksanakan secara serentak di seluruh kepolisian daerah selama 14 hari mulai tanggal 13-26 Juni 2022 dalam rangka cipta kondisi keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (kamseltibcarlantas).

“Kamseltibcarlantas diharapkan tercipta jelang Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 76 tahun 2022 ditengah pandemi corona virus disease -19 yang sampai saat ini belum benar-benar usai,” ucapnya saat membacakan amanat upacara.

Kapolres juga mengungkapkan dari analisa operasi patuh mahakam tahun 2020 terjadi pelanggaran lalu lintas berupa tilang sejumlah 153 pelanggar dan tahun 2021 terjadi penurunan trend pelanggar hingga 56 persen.

“Operasi Patuh Mahakam ini masih kita prioritaskan dengan tindakan prealiktif, preventif dan edukatif terhadap pengguna jalan raya untuk menciptakan situasi kamseltibcarlantas,” ujarnya.

Operasi patuh Mahakam 2022 bertujuan agar meminimalisir pelanggaran lalu lintas, menekan fatalitas korban laka lantas, dan mencegah penyebaran Covid-19 di masyarakat.

Adapun 7 sasaran pelanggaran yang diprioritaskan dalam operasi patuh mahakam 2022 oleh Polres Kutim yakni sebagai berikut :

1. Menggunakan ponsel saat mengemudi
2. Melawan arus
3. Pengendara di bawah umur
4. Berboncengan lebih dari satu
5. Tidak menggunakan helm SNI
6. Mengemudi tidak wajar (gunakan alkohol)
7. Pengemudi kendaraan bermotor yang melebihi kecepatan.
Sementara itu Sekertaris Daerah (Sekda) Rizali Hadi mengatakan pemerintah selalu mendukung upaya kepolisian melaksanakan operasi patuh mahakam.

“Saya berharap teman-teman di perangkat daerah senantiasa mendukung kegiatan yang di lakukan polres Kutai timur agar penegakkan aturan lalu lintas ini dapat di tegakkan dengan baik,” ucapnya saat di temui usai kegiatan.

Di ketahui kegiatan apel operasi patuh Mahakam di hadiri Ketua DPRD Kutim, Joni Dandim 0909/Kutai Timur, Kadinkes Kab. Kutai Timur dan seluruh PJU Polres Kutai Timur.

Ital