Ditinggal Kerja, Ban beserta Velg Motor Scoopy Raib Digondol Maling di Sangatta
Ditinggal Kerja, Ban beserta Velg Motor Scoopy Raib Digondol Maling di Sangatta
Kronikkaltim.com – Maling onderdil kendaraan bermotor beraksi di Kota Sangatta. Sepasang ban beserta velg kendaraan matic milik salah satu karyawan perusahaan tambang, dilaporkan raib di lokasi parkir, kawasan transpor, Desa Swarga Bara, Kecamatan Sangatta Utara, Kutai Timur (Kutim), Selasa (17/5/22).
Motor yang kehilangan sepasang ban beserta velg ini bahkan tengah ramai di media sosial warga Sangatta.
Sepeda motor yang semula tampil gagah, kini tersisa rangka dan mesin. Dua ban beserta velg raib dibawa kabur pencuri.
Dalam foto yang diunggah di media sosial, tampak sepeda motor Honda Scoopy KT 2776 RBI itu terparkir tanpa knalpot ban velg baik di bagian depan maupun bagian belakang.
Mengutip klikkutim.com – jaringan kronikkaltim.com, Kirman, salah karyawan perusahaan yang sama menerangkan, ban beserta velg motor merek Honda Scoopy hilang saat parkir di kawasan transpor ketika sang pemilik atau korban berangkat kerja.
“Lokasinya di parkiran transpor KPC, kemungkinan malam (hilangnya). Karena kalau pagi gak mungkin karena rame,” terang Kirman.
Dikatakan Kirman, aksi pencurian seperti itu tentunya sangat meresahkan karyawan mengingat sudah beberapa kali terjadi.
“Kita harus lebih waspada, karena sudah tiga kali kejadian,“ ucap Kirman.
Kapolres Kutim AKBP Welly Djatmoko, melalui Kasat Reskrim Iptu I Made Jata Wiranegara, saat dikonfirmasi media mengaku jika pihaknya belum menerima laporan pencurian tersebut.
Dari informasi yang diterima aksi pencurian tersebut ternyata terekam CCTV, rekaman video aksi pencurian juga sudah tersebar di aplikasi media sosial WhatsApp. (*).
Key: Ditinggal Kerja, Ban beserta Velg Motor Scoopy Raib Digondol Maling di Sangatta