Dibentuk, Ini Struktur Panitia HANI 2021 KNPI Kutim
Kronikkaltim.com – Jelang kegiatan peringatan hari anti narkoba, 24 Juni mendatang. DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kutai Timur matangkan pembentukan panitia pelaksana (organizing committee) dan struktur kepanitiaan (steering committe), Jum’at (18/06/2021) malam.
Bertempat di sekretariat GP Ansor Kutim, Ketua Organisasi Kaderisasi Keanggotaan (OKK), Moh. Riki yang didaulat menjadi Ketua OC mengulas rancangan kegiatan itu nantinya akan berlangsung di dua lokasi. “Kegiatan kita ini kan yang puncaknya nanti itu di hotel Victoria, Setelah itu kita bergeser ke folder nanti,” ucapnya
Adapun dalam pelaksanaan itu diagendakan ada 5 rumusan kegiatan. “Jadi poinnya ada lima ini nanti, yakni pemilihan duta anti narkotika, launching lagu, dan peresmian kampung tangguh yang secara simbolis nanti akan berlangsung di hotel Victoria, sebelum kemudian acara kampanye Hani difolder,” ulasnya lanjut
Setelah diskusi dari beberapa pihak keorganisasian yang hadir, dirumuskan sejumlah nama dalam struktural kepanitiaan (steering committe) yang beranggotakan Eko Prasetya (Ketua SC), Imran Amir, Supiansyah Bimbim. Sedang untuk koordinator kegiatan diambil dari organisasi yang ikut terlibat bersama KNPI.
Beberapa organisasi yang ikut terlibat mengisi daftar kepanitiaan diantaranya Aliansi Jurnalis Kutai Timur (AJKT), Gerakan Pemuda Nusantara (GPN), KBPP POLRI, dan beberapa OKP yang terjaring oleh KNPI Kutim. (*).