Arfan Apresiasi Progres 3 Progam Unggulan di Bengalon, Termasuk TPA yang Sudah 60%

Kronikkaltim.com – Progres pembangunan tiga program ungulan di Kecamatan Bengalon mendapatkan acungan jempol dari Wakil Ketua II DPRD Kutai Timur (Kutim), Arfan. Tiga program pembangunan yang dimaksud yaitu, Puksemas Sepaso, TPA dan Pasar Rakyat.

Arfan meyiratkankan bahwa upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kecamatan Bengalon patut mendapat apresiasi yang tinggi.

“Pertama saya acungan jempol lah Camat Bengalon itu, beliau menjalankan ada tiga program unggulan sebenarnya di Kecamatan Bengalon itu,” ujar Arfan, Selasa, (27/4/2021) lalu.

Arfan menguraikan tiga program unggulan Kecamatan Bengalon yang diantaranya, Puskesmas, tempat pembuangan akhir (TPA), dan pembangunan pasar.

“Pertama Puskesmas Sepaso Alhamdulillah sudah ditempati. Kemudian tempat pembuangan sampah (TPA) Alhamdullilah sudah progres 60 persen, Insyallah mungkin beberapa bulan kedepan sudah bisa digunakan,” tuturnya.

Baca Juga: Arfan Angkat Bicara Terkait Pembahasan CSR di Bengalon Tak Melibatkan Dewan

Progarm ketiga, lanjut Arfan, yaitu pembangunan pasar. “Terkait dengan pembangunan tempat pembuangan sampah itu, saya kira ini contoh buat kecamatan lain. Kecamatan Bengalon sudah bisa menciptakan tempat pembuangan sampah,” ucapnya.

Soal target TPA, Arfan mengatakan, tiga bulan kedepan sudah bisa digunakan. Target ini, kata Arfan, disampaikan oleh Pemerintah Kecamatan Bengalon. “Insyaallah tiga bulan kedepan sudah bisa difungsikan,” pungkasnya. (adv).

 

Reporter/editor: Andika/ersa.