ASKB Komitmen Lanjutkan Pembangunan Kutim, Optimis Semua Desa Tersentuh Jaringan Intenet

Warga Manubar, Sandaran bersama Pangan nomor 3, Ardinasyah Sulaiman-Kasmidi Bulang, Selasa (3/11/2020).

Kronikkaltim.com – Pasangan Calon (Paslon) nomor 3, Ardiansyah Sulaiman-Kasmidi Bulang (ASKB) berkampanye tatap muka bersama warga Desa Manubar, Kecamatan Sandaran, Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Selasa, (3/11/2020).

Kampanye paslon dengan Tegline Menata Kembali Kutai Timur untuk semua, itu didampingi Ketua Tim Pemenangan ASKB tingkat Kabupaten, Alpian Aswad beserta jajaran pengurus dan kader partai lainnya.

Begitu pun Anggota DPRD Kutim Agusriansyah, selaku wakil rakyat dari Partai PKS dan Apansyah dari Partai Berkarya. Mereka hadir dan berbaur bersama dengan warga Desa Manubar.

Ambo Umar, salah seorang tokoh masyarakat Desa Manubar menyampaikan berbagai harapan kepada Paslon ASKB, bila mana nanti terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati pada pehelatan Pilkada Kutim pada 9 Desember 2020 nanti

“Saya berpesan pandanganlah Kutim ini seutuhnya janganlah terpokus dikabupaten aja, saya mengharapkan tiap tahun adanya pembangunan yang bisa dinikmati masyarakat maupun untuk menumbuhkan perekonomian masyarakat, dan saya sangat mengharapkan kedepanya di Manubar ini bisa minikmati jaringan,” ucapnya.

Menanggapi hal tetsebut, Apansyah yang merupakan wakil rakyat dari Kecamatan Sandaran, meyakinkan bawa apa yang diharapkan warga Sandaran dan Manubar secara khususnya dapat diwujudkan dengan nyata.

“Insyaallah apabila Ardianyah Sulaiman dan Kasmidi Bulang nantinya terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Kutim, apa yang diminta bapak-bapak dan ibu-ibu tentang pembangunan di Kecamatan Sandaran akan bisa terlaksana nantinya. Saya meminta kepada-bapak dan ibu-ibu untuk bisa memenangkan pasangan dengan nomo urut 3 yaitu Bapak Ardianyah Sulaiman dan Bapak Kasmidi Bulang,” tuturnya.

Diketahui, Kasmidi Bulang meruapkan calon patahana. Ia yang menjabat sebagai Plt Bupati Kutim tengah menjalani cuti untuk maju sebagai wakil bupati yang berpasangan dengan mantan Bupati Kutim Ardiansyah Sulaiman. Mereka sendiri diusung oleh PKS, Demokrat dan Berkarya.

Selain partai pengusnug, juga ada partai pendukung dan ratusan relawan yang siap berjuang dan memengkan ASKB. Adapun pendukung yang turut bersama yakni Partai Perindo dan PSI.

Kasmidi mengatakan, bila kembali diamanahkan masyarakat, dirinya berkomitmen melanjutkan pembangunan yang ada di Kecamatan Sandaran. Begitupun pembanguan Kutim secara umumnya.

Untuk tahun ini, kata dia, ada namanya program mengatasi jaringan blank spot. Di tahun 2020 ini, dirinya yang menjabat sebagai Plt Bupati Kutim telah meresmikan tower di Susuk Dalam.

Kasmidi pun optimis di tahun 2021 nanti, semua desa akan segera mendapatkan sinyal, meskipun nantinya belum dilantik setelah terpilih lagi dalam kontestasi Pilkada Kutim 2020.

“Jangan takut dan khawatir serta ragu untuk memilih kami berdua dengan nomor urut 3. Kita tuntaskan nantinya masalah sinyal serta masalah listrik dan infrastruktur jalan di Kecamatan Sandaran ini, serta di desa-desa lainya,” tutup Kasmidi Bulang.

Senada dengan Kasmidi, Ardiansyah Sulaiman menutup orasi politiknya dengan menjelaskan makna dari tagline ASKB. “Tanpa menunggu ASKB menang jaringan di Kecamatan Sandaran ini sudah masuk dalam program Bapak Kasmidi serta baru saja Bapak Kasmidi Bulang meresmikan tower di Susuk Dalam, nantinya apabila ASKB terpilih kita akan ‘gass poll’ untuk pembangunan infrastruktur jalan serta jaringan yang ada di desa-desa di Kecamatan Sandaran,” pungkasnya. (Adv/TimASKB//E1).