Isi Galeri dengan Produk Lokal, kiat UMKM Kaubun Bangkit di Tengah Pandemi

Semangat September, UMKM Kaubun Bangkit di Tengah Pandemi, Jumat (11/9/2020)

Kronikkaltim.com – Pandemi Covid-19 memberikan dampak signifikan terhadap perekonomian masyarakat, salah satunya bagi pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM). Pun demikian semangat berbenah dan terus bergerak tetap selalu ada, seperti yang ditunjukan pelaku UMKM Kecamatan Kaubun, dengan membuka pusat oleh-oleh dan penjualan produk UMKM.

Grand opening produk UKM yang berlokasi di Gedung atau Galeri UMKN Kaubun, Kutai Timur (Kutim), Kaltim, mengangkat tema ‘produk lokal yang berdaya saing unggul’.

Dengan tetap menjalankan protokol kesehatan, pembukaan produk UMKM dilakukan secara simbolis oleh Camat Kaubun H. Riyanto, pada Jumat (11/9/2020). Ya, Semangat September, seperti para pelaku UMKM Kaubun yang bangkit dari dampak Pandemi Covid-19.

Priyanto, ketua UMKM Kaubun mengucapkan rasa syukur atas dukungan dari semua pihak, sehingga pelaku-pelaku usaha kecil menengah tetap eksis dan berproduksi di tengah keterbatasan akibat pandemi.

“Gerak ekonomi pelaku UMKM masih terus berjalan,” ujarnya.

Ia mencontohkan dukungan dari pihak ketiga, yakni PT Ganda Alam Makmur yang telah membangunkan gedung atau galeri UMKM sehingga semua produk-produk lokal mendapat tempat untuk pemasaran.

“Kini para pelaku usaha bisa terkelola dengan baik dan sangat memudahkan bagi konsumen,” tutur Priyanto.

Hadir dalam kesempatan itu, Kepala UPT Pendidikan, Kepala UPT PPPP, Babinsa, Babinkamtibmas, PKK Kecamatan serta pelaku usaha kecil dan menengah se-Kecamatan Kaubun. (*).