KPK Kembali Periksa 32 Saksi Terkait Eks Bupati Kutim
KRONIKKALTIM.COM – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memanggil puluhan orang untuk diperiksa sebagai saksi dalam pengembangan penyidikan kasus eks Bupati Kutai Timur (Kutim) Ismunandar. Pemeriksaan digelar di Mapolresta Samarinda, Jalan Slamet Riyadi, pada Selasa (11/8/2020).
Juru Bicara KPK, Ali Fikri dalam keterangan tertulisnya menguraikan jumlah 32 orang saksi yang diperiksa terkait kasus tersebut.
“Terkait perkara di Kutim, hari ini, penyidik memanggil beberapa saksi. Pemeriksaan di Mapolresta Samarinda,” jelasnya, Selasa (11/8/2020).
Adapun jadwal Riksa (pemeriksaan) yang disampaikan Ali Fikri diantaranya sejumlah pegawai di Bapenda Kutim, Bappeda Kutim, Dinas Pendidikan Kutim, BPKAD Kutim, Dinas PU Kutim, mantan Kadis PMPTSP Kutim dan pihak swasta.
Berikut seberannya:
1. Dedi Febriansara
2. Ahmad Firdaus
3. Abbie Efril
4. Marfuah
5. Darmawansyah
6. Supartono
7. Haji Atong
8. Lila Mei Puspitasari
9. Arif Wibisono
10. Amir Setiawan
11. Iwan Baktiawan
12. Erwinsyah
13. Haris Afandi
14. Aji Salehudin
15. Teddy Febrian
16. Munzir
17. Reza Renanta
18. Verasiana Yusuf
19. Denny Darmawan
20. Asran Lode
21. Agus Riyan
22. Witono
23. Muhammad Nassar
24. Ardiansyah
25. Lely Yusniar
26. Novian Prananta
27. Ahmad IIP Makrup
28. Rudy Ramadhan
29. Wahasuna Aqla
20. Masriyanto
31. Iswansyah
32. Indra Nur Fahrial.