Bakti TNI di Kutim Hari Ini: Penyemprotan Disinfectant hingga Pendampingan Penyaluran BLT

KRONIKKALTIM.COM – Kodim 0909/Sangatta melalui jajaran Koramil telah melaksanakan bakti TNI di berbagai kecamatan di Kutai Timur (Kutim). Banyak yang sudah dilakukannya dalam rangkah mewujudkan kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah binaannya, seperti halnya pada Minggu (17/5/2020).
Sebut saja salah satunya adalah bakti TNI di wilayah Desa Suka Rahmat Kecamatan Teluk Pandan, Kutim. Mulai pukul 08.15 Wita, hari ini, Babinsa Desa Suka Rahmat Kopka Andi Kadir dan Babinkamtibmas serta masyarakat bahu-membahu melawan Covid-19 dengan melaksanakan penyemprotan disinfectant di tempat ibadah Masjid dan Mushalla-mushola. Kegitan ini dilakukan dengan tetap memperhatikan dan menerapkan dan protokol kesehatan.
Tak kalah dengan jajaran bakti TNI di Muara Bebgkal, Koramil 0909-05 Muara Bengkal bersama tim gugus tugas pencegahan penyebaran Covid-19 melakukan meningkatkan penjagaan dan pengecekan bagi pelaku perjalanan yang tidak taat aturan. Selain memberikan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat dan pengguna jalan, mereka juga melakukan sosialisasi dengan memasang baliho yang bertuliskan “Anda Memasuki Kawasan Wajib Masker”
Pemasangan baliho tersebut dijelaskan sebagai salah satu cara sosialisasi dengan harapan masyarakat dapat lebih memahami tujuan dari tulisan yang ada di baliho tersebut. Kepada masyarakat, mereka berharap agar mematuhi aturan yang telah ditentukan dan ditetapkan oleh pemerintah.
“Agar penyebaran Covid-19 dapat ditekan serendah mungkin demi terciptanya kondusifitas serta kehidupan bermasyarakat seperti sediakala,” ujar Danramil 0909-05 Muara Bengkal Kapten Inf Subarja.
Selanjutnya, Babinsa Koramil 0909-01/Sangatta. Yakni, Pelda Mujianto, dalam giatnya Ia memberikan perhatian dan bantuan kepada masyarakat diwilayah binaannya di Desa Sangkima Kecamatan Sangatta Selatan, Kutim.
Bersama dengan Babinkamtibmas dan paguyuban Banyuwangi Jawa Timur, Pelda Mujianto memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang betul-betul membutuhkan ditengan pandemi Covid-19.
Sedangkan giat TNI di Kecamatan Sandaran, yakni melaksanakan pendampingan bersama pihak pemerintah terkait memberikan bantuan BLT (bantuan kangsung tunai) kepada masyarakat yang membutuhkan akibat pandemik Covid-19. Ini dilaksakan di Desa Susuk Tengah, Susuk Kuar dan Susuk Dalam oleh Babinsa Koramil 0909-02 Sandaran, Serda Halim dan Serda Ladi. (*).