Kadisdik Kutim Apresiasi Kesabaran Guru PAUD Mengajar Online

Pembelajaran Interaktif Berbasis Rumah (PIBeR) hari ke-3 Tkit Kbit Pait Daarussalaam, Rabu, 15 April 2020 (ist).

KRONIKKALTIM.COM – Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kutai Timur Roma Malau mengapresiasi kinerja guru-guru PAUD dan TK yang begitu sabar menghadapi peserta didik dalam kebijakan belajar di rumah selama masa pandemic Covid-19

Hal tersebut dijelaskan karena pembelajaran online yang hanya berinteraksi melalui dunia maya tidak mudah dilakukan. “Butuh kesabaran mengajari anak-anak PAUD dan TK dalam sistem tesebut, ini kita kasi jempol dan apresiasi,” ujar Roma, Rabu (22/4/2020).

Lamanya masa libur sekolah selama masa pandemic covid-19, jelas akan membuat bosan anak yang terus-terusan belajar di rumah tanpa interaksi sosial di sekolah. Roma dalam hal ini mengakui adanya keluhan anak yang memilih belajar di sekolah daripada di rumah karena kebosanan yang terbentuk akibat terkurung di dalam rumah.

Untuk itu, Roma meminta agar guru lebih kreatif dalam memberikan pembelajaran, dan jangan monoton hanya untuk menyelesaikan tugas mengajar.

“Guru disini harus kreatif agar anak tidak bosan belajar di rumah,” terangnya.

Selain itu, Roma juga meminta bila guru mempunyai waktu luang, agar menyempatkan diri dan melakukan kunjungan ke rumah-rumah peserta didik, untuk memberikan semangat.

“Tapi tetap mengedepankan kesehatan, guru harus selalu menggunakan alat pelindung diri (APD) dalam setiap kunjungannya,” tuturnya. (adv/ersa).